SIT Nurul Ikhlas Ajak Kerjasama Konsultan Pendidikan Agung Tazka
Yayasan Masjid Jamie Harapa Jaya Bekasi Utara yang menaungi Sekolah Islam Terpadu Nurul Ikhlas sudah berdiri sejak 2002 terdiri dari TPQ, TKIT dan SDIT Nurul Ikhlas. SIT Nurul Ikhlas berumur hampir dua puluh tahun akan terus melakuan pengembangan-pengembangan dibidang pelayanan pendidikan. Sudah sejak lama pihak yayasan berencana akan mendirikan SMPIT Nurul Ikhlas yang konsep dan kurikulumnya diserahan kepada Ibu Tinggom Harahap ( kepala SDIT Nurul Ikhlas), namun karena beliau mengaku belum berpengalaman membuat SMPIT maka beliau mengajak kerjasama dengan Agung Nursidik (Founder Tazka Educate) sebagai konsultan pendidikan pendirian SMPIT Nurul Ikhlas.
Sebagai penjajakan maka Agung menawarkan konsep sekolah branding dan konsep Al-Qur’an Selasa (25 Mei 2021) dan Kamis (27 Mei 2021). Dihadapan para pimpinan yayasan Masjid Jamie Harapan Jaya Agung menyampaikan konsep sekolah branding dan Konsep Al-Qur’an SMPIT Nurul Ikhlas.
Konsep yang ditawaran Agung kepada pengurus yayasan adalah sekolah berbasis Al-Qur’an Sains dan Leadhership. Konsep tersebut bukanlah asal konsep dan mengikuti tren belaka. Namun sudah teruji klinis dan terus di inovasi sesuai dengan kebutuhan dibeberapa sekolah yang dibina oleh Agung.
Dari hasil pemaparan konsep sekolah branding tersebut pak Seger (pengurus yayasan Masjid Jamie Harapan Jaya) mengaku bahwa konsep yang ditawaran oleh mas Agung adalah sesuatu yang baru dan unik buat saya, saya sangat menyayangkan kenapa kita baru ketemu dengan orang seperti mas Agung yang memiliki konsep menarik tentang SMPIT.
“Konsep sekolah branding yang ditawarkan pak Agung luar biasa, dan ini sesuatu yang baru dan unik, namun sayangnya kenapa kita baru ketemu sekarang dengan orang seperti mas Agung”. Pungkasnya
Hal demikian juga diakui oleh pak Prio (pengurus yayasan lainnya) kenapa baru kali ini ketemu dengan mas Agung, seandainya kita ketemu dari dulu mungkin kita sudah memiliki SMPIT berbasis Al-Qur’an dan Leadership.
Agung menyampaikan bahwa pertemuannya dengan yayasan bukan sesuatu kebetulan, semua pasti sudah diatur oleh Allah Subhanahu Wata’ala, dan tidak ada kata terlambat untuk kita berkontribusi dalam dakwah didunia pendidikan.
Berdasarkan hasil penyampaian konsep sekolah tersebut yayasan sepakat mengajak kerjasama dengan mas Agung sebagai konsultan pendidikan di yayasan Masjid Jamie Harapan Jaya Bekasi Utara untuk menggagas SMPIT Nurul Ikhlas. Pak Seger memberikan penawaran kepada mas Agung kapan bisa bergabung dan diberikan MoU kerjasama. Yayasan memberikan kepada mas Agung gambaran apa saja yang akan ditawarkan untuk membangun SMPIT Nurul Ikhlas sehingga dapat disiapkan MoU dan biaya yang diperlukan.
“Insya Allah kami sepakat mengajak mas Agung sebagai konsultan pendidikan di yayasan Masjid Jamie Harapan Jaya Bekasi Utara, silakan mas Agung bisa memberikan gambaran secara tertulis apa saja yang akan diberikan dan apa saja kebutuhannya, Insya Allah akan kami siapkan MoU dan biaya yang diperlukan, tapi ya jangan mahal-mahal ya mas.” Candanya sambil menutup pertemuan.